DORONG KALTENG AGAR RAMAH DIFABEL

Palangka Raya, Rabu (26/3) Dalam beberapa kesempatan melakukan kunjungan ke daerah di Kalimantan Tengah anggota DPRD Kalteng Heru Hidayat, ST menyampaikan bahwa saudara kita para penyandang disabilitas sangat memerlukan berbagai fasilitas publik ramah difabel. Pasalnya, fasilitas publik di berbagai tempat umum, masih belum dilengkapi dengan aksesibilitas, sehingga cukup menyulitkan bagi kaum difabel mengakses fasilitas tersebut. Tentu saja menurut Heru, hal ini harus menjadi perhatian serius semua pihak terutama pemerintah baik provinsi maupun kabupaten/kota di Kalimantan Tengah.

Politisi PKS ini berharap, bahwa kebijakan anggaran dan pembangunan seperti fisik harus memperhatikan keramahan terhadap penyandang disabilitas yang ada di Kalimantan Tengah ini. Kemudahan akses bagi kaum difabel sebagai bentuk perlakuan yang menjauhkan adanya diskriminasi dan mengedepankan kesamaan hak dalam memperoleh pelayanan terhadap bangunan yang ramah , ungkap Heru Hidayat, ST ,

Di beberapa daerah sekarang sedang di lakukan upaya standar bangunan yang memperhatikan penyandang disabilitas sehingga setiap bangunan publik ramah terhadap kaum difabel tersebut diantaranya adalah akses jalan, ruang tunggu, toilet umum, dll ungkap anggota DPRD Kalteng dari daerah pemilihan Kotim dan Seruyan ini.

Heru berharap, aksesibilitas fasilitas publik bagi kaum difabel ini, bisa menjadi salah satu agenda prioritas bagi provinsi maupun kabupaten/kota di Kalteng dan dikampanyekan kepada seluruh masyarakat sehingga bangunan swasta seperti pusat perbelanjaan, hotel, dan bangunan lainnya mampu menerapkan pola ramah kaum difabel. Semoga Kalimantan Tengah akan menjadi diantara provinsi yang peduli terhadap keberadaan penyandang disabilitas sehingga mereka akan mudah mendapatkan aksesibilitas di setiap ruang dan sarana publik ungkap anggota komisi C DPRD Kalteng ini.

Posting Komentar

0 Komentar