PKS Sapa 1 Juta Warga Kalteng Lewat Kampanye Simpatik

       Apapun yang Terjadi Kami tetap Melayani, Itulah untaian kalimat yang memotivasi para kader Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kota Palangka Raya untuk senantiasa dekat dan melayani masyarakat. Bagi kader PKS tidak ada istilah tahun politik, yang ada hanya tahun pelayanan dan itu akan dilakukan sepanjang tahun apakah menjelang PEMILU ataupun tidak.

    Kegiatan pelayanan seperti inilah yang dilakukan PKS Kota Palangka Raya dalam kampanyenya di Rumah caleg PKS Dapil 2 Ibu Nanik Lestariningsih S. Pd di jalan Buluh Marindu 1 Kelurahan Bukit Tunggal kecamatan Jekan Raya, Rabu (19/03). Jajaran Pengurus, Caleg dan Kader PKS Kota Palangka Raya melalukan kampanye simpatik dalam bentuk Direct Selling (Menyapa Warga) dan pelatihan pembuatan sirup dari buah nanas. Kampanye dimulai pada jam 15.00 dengan diiringi guyuran hujan tetapi tidak menyurutkan langkah kader dan Caleg PKS untuk datang berkampanye. Begitupun dengan warga jalan buluh merindu, walaupun hujan tetapi mereka tetap antusias datang ke lokasi kampanye terutama para ibu-ibu. "Terima kasih kepada para ibu-ibu, alhamdulilah mereka mau datang ke acara kampanye PKS, walaupun hujan tetapi tidak menyurutkan keinginan mereka untuk datang ke lokasi kampanye." Ujar Caleg Perempuan Nomor urut  2 Dapil Kota Palangka Raya yang biasa disapa mba Nanik.

    Kegiatan kampanye simpatik pembuatan sirup dari nanas dipandu oleh Ketua PKS Kalteng dan caleg Provinsi Dapil 1 Bapak Asnawi, SP. dengan pembawaannya yang riang dan diselingi candaan ala Stand Up Comedy membuat warga yang hadir merasa terhibur  dan menambah semarak kegiatan kampanye. "walaupun hujan saya tidak rugi datang ke kampnye PKS, oleh karena acaranya bermanfaat dan merasa terhibur oleh caleg PKS." Ujar salah seorang ibu yang ikut kampanye dengan logat banjarnya yang khas. Kegiatan kampanye ditutup jam 17.00 dengan bersama-sama menyantap sirup nanas hangat hasil pelatihan dan membagikannya ke warga sekitar.

    Pelatihan berbasis soft skill dan life skill merupakan program unggulan PKS dalam berkampanye selain pelayanan kesehatan (yankes) dan direct selling (sapa warga dari rumah kerumah). Bahkan PKS Kalteng menargetkan menyapa 1 juta warga Kalteng dalam masa kampnye PEMILU tahun ini.
Powered by Telkomsel BlackBerry®

Posting Komentar

0 Komentar